Empat Trik Hindari Stres Jelang Pernikahan


Banyak keputusan yang harus kamu ambil dalam perencanaan pernikahan. Dari memilih busana pengantin, menu catering, hingga jenis bunga untuk dekorasi pernikahan. Tidak jarang beberapa hambatan yang akan ditemui membuat kamu sebagai calon pengantin merasa pusing. Berikut beberapa tips yang bisa kamu coba agar mampu membuat keputusan dengan lebih mudah.
1. Batasi Pilihan
Batasi pilihan kamu hanya sampai tiga vendor saja. Misalnya hanya tiga fotografer pernikahan, tiga band dan tiga catering. Ketika pilihannya lebih dari 3, kamu pasti akan lebih sulit memutuskan dan pada akhirnya memilih dengan lebih asal. Apalagi jika vendor tersebut harus mengatur jadwal janji temu, jika terlalu banyak tentunya akan membuang waktu.
2. Hindari Terlalu Banyak Pendapat
Terlalu banyak menerima saran dari orang lain akan membuat kamu semakin bingung. Yakinlah dengan keputusan yang sudah kamu buat dan jangan terlalu sering berubah pikiran.
3. Gunakan Jasa Wedding Planner
Wedding planner berpengalaman tentunya akan banyak membantu kamu dalam proses perencanaan pernikahan. Percayakan pada ahlinya, pastikan kamu memilih vendorberpengalaman yang dapat membantu mewujudkan impian kamu.
4. Cari Inspirasi
Mengalami kesulitan memutuskan warna yang tepat bagi tema di gedung pernikahan? Coba temukan inspirasi dengan melihat sekitar kamu. Mungkin warna yang mendominasi interior rumah kamu atau cafe favorit tempat kamu sering menghabiskan waktu bisa jadi inspirasi yang tepat. Menjadi diri sendiri dalam memilih warna akan lebih memudahkan segalanya.
Menjadi stress itu hanya masalah pilihan, Fimelova. Kalau kamu memutuskan bahwa kamu nggak mau stress saat mempersiapkan pernikahanmu, 4 langkah di atas patut kamu coba.
Labels: Tips Trik

Thanks for reading Empat Trik Hindari Stres Jelang Pernikahan. Please share...!

0 Comment for "Empat Trik Hindari Stres Jelang Pernikahan"

Back To Top