Poligami Kian Marak di Amerika Serikat


Pernikahan dengan banyak istri atau poligami ternyata marak terjadi di negara bagian Utah, Amerika Serikat. Pernikahan model ini banyak dipraktikkan oleh penganut agama Mormon yang banyak terdapat di Utah.

Diberitakan Boston Globe awal pekan ini, salah satunya adalah keluarga Darger di Salt Lake City Utah. Acara makan pagi di keluarga ini bisa seperti di barak militer. Sebanyak 17 dari 25 anak dari Joe Darger masih tinggal di rumah itu, semuanya makan di satu meja.

Joe memiliki tiga orang istri. Istri pertamanya adalah Alina yang dinikahinya tahun 1990. Istri kedua dan ketiganya adalah dua saudara kembar Vicki dan Valerie. Keluarga ini tidak menutupi kehidupan mereka, bahkan membuat buku berjudul "Cinta Tiga Kali Lipat".

Namun keharmonisan keluarga Dargers harus terganggu dengan peraturan anti poligami yang diterapkan di wilayah barat AS. "Kejahatannya masuk kategori tiga, hukuman penjaranya serius. Kakek saya dipenjara karena ini," kata Joe.

Joe masih beruntung. Peraturan antipoligami tersebut ternyata bermasalah secara konstitusional karena bertentangan dengan kebebasan beragama. Saat ini, peraturan ini tengah ditinjau ulang oleh pemerintah.

Poligami telah sejak lama dipermasalahkan di Amerika Serikat. Menurut studi Universitas of British Columbia 2011 lalu menunjukkan, poligami oleh penganut Mormon menyebabkan peningkatan kejahatan, kekerasan, kemiskinan dan ketidaksetaraan gender.

Masalah diperuncing dengan ditangkapnya Warren Jeffs, pemimpin Mormon fundamentalis. Dia divonis bui seumur hidup karena penyerangan seksual pada anak tahun 2011 lalu.

Salah satu cabang utama Mormon, yaitu Gereja Yesus Kristus Santo Hari Akhirat, menghapuskan peraturan poligami pada tahun 1890an atas desakan pemerintah Amerika kala itu.

Kendati demikian, jumlah penganut Mormon yang melakukan poligami kian tinggi di Utah. Walaupun tidak ada angka resmi namun diperkirakan jumlahnya mencapai 40.000 orang.

Islam juga menerapkan syariat soal poligami. Namun dalam Islam, poligami diatur ketat dan dilarang menikahi dua bersaudara dalam satu pernikahan. Selain itu, ditegaskan dalam Islam bahwa bagi mereka yang tidak mampu berlaku adil sebaiknya menikahi satu wanita saja.
Labels: Berita

Thanks for reading Poligami Kian Marak di Amerika Serikat. Please share...!

0 Comment for "Poligami Kian Marak di Amerika Serikat"

Back To Top